Airbus Kembangkan Drone Bertenaga Surya Untuk Gantikan Fungsi Satelit

Airbus Kembangkan Drone Bertenaga Surya

Airbus sedang mengembangkan pesawat tak berawak atau drone bertenaga surya yang bisa beroperasi bertahun-tahun di lapisan stratosfer Bumi dan berpotensi menggantikan fungsi satelit saat ini.

PUGAM.com – Perusahaan penerbangan Eropa Airbus baru-baru ini mengumumkan penerbangan perdana dari drone bertenaga surya yang disebut Zephyr T. Keberhasilan ini bisa berarti bahwa perusahaan tersebut sedang menuju ke arah yang benar untuk mewujudkan mimpi ambisius mereka, yaitu menggantikan fungsi satelit ruang angkasa.

Pada dasarnya, ini adalah sebuah drone otonom yang akan mengeksekusi semua fungsi satelit saat ini, tetapi dengan biaya yang jauh lebih rendah. Selain itu, drone ini berpotensi untuk dapat beroperasi dengan waktu yang lebih lama dari satelit pada umumnya, hanya kembali ke darat sesekali untuk melakukan upgrade teknologi.

Airbus sendiri menyebut drone ini sebagai “high altitude pseudo satellites” atau “satelit semu ketinggian tinggi”. Airbus mulai mengembangkan satelit semu pada tahun 2008, menjembatani kesenjangan antara satelit di ruang angkasa dengan drone yang terbang di atas atap rumah kita. Perusahaan ini berhasil membuat rekor dunia baru pada tahun 2010 dengan Zephyr T, yaitu terbang selama 14 hari tanpa pengisian bahan bakar.

Drone bertenaga surya secara umum dapat digunakan untuk misi pemantauan militer, komunikasi darat dan bahkan untuk menyediakan koneksi internet berkecepatan tinggi.

Airbus kini tengah bekerja menyelesaikan isu ketahanan Zephyr T. Misal, apa yang terjadi pada drone bertenaga surya ketika tidak ada sinar matahari. Perusahaan mengatakan penggerak listrik Zephyr T ini sudah dirancang seefisien mungkin, tetapi masih bisa ditingkatkan melalui penggunaan baterai.

[pg_youtube_advanced url=”https://www.youtube.com/watch?v=8q8HYQQ46XU” autohide=”yes” rel=”no” https=”yes”]

Kita patut berharap bahwa proyek ini akan menjadi kenyataan sehingga setiap negara dapat meluncurkan satelit mereka masing-masing dengan biaya yang jauh lebih murah, meskipun masih sulit bagi drone tersebut untuk menggantikan fungsi semua jenis satelit yang ada saat ini.

Shares
Please Login, Register or comment as Guest.
Subscribe
Pilihan:
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments