Jika Anda bermaksud untuk “me-reset” akun-akun yang Anda ikuti di Twitter maka ada cara mudah dan cepat untuk melakukannya.
Namun, cara ini hanya bisa diterapkan di Google Chrome versi desktop. Jadi, jika Anda ingin menggunakan cara ini, tidak ada salahnya beralih sejenak ke komputer/laptop.
Di Google Chrome, ada beberapa ekstensi yang bisa digunakan untuk secara masal melakukan tindakan Follow dan Unfollow. Langsung saja ke ekstensi yang pertama.
Mass follow for Twitter
Sesuai namanya, ekstensi ini memungkinkan Anda untuk secara masal mengikuti ataupun batal mengikuti akun di Twitter. Instal terlebih dahulu ekstensinya di bawah ini:
Setelah diinstal, buka halaman profil Twitter Anda dan akan muncul dua tombol baru yaitu Follow all dan Unfollow all.
Anda pun dapat melakukan penyesuaian lebih lanjut. Misalnya, membuat pengecualian yaitu dengan berhenti mengikuti akun-akun yang tidak memberikan follow back ke akun Anda.
Untuk lebih jelas mengenai cara kerja ekstensi ini, simak video berikut:
[pg_youtube_advanced url=”https://www.youtube.com/watch?v=GmtqRROTNp4″ autohide=”yes” rel=”no” https=”yes”]
Twitter Unfollow All
Berbeda dengan ekstensi pertama, ekstensi kedua ini memang khusus untuk secara masal melakukan tindakan Unfollow. Instal ekstensinya di bawah ini:
Twitter Unfollow Unfollowers
Ekstensi ini khusus untuk berhenti mengikuti akun-akun yang tidak memberikan follow back ke akun Anda.