Saat anda mengetik huruf atau angka pada keyboard di iPhone anda, akan muncul Pop Up dari huruf atau angkat yang anda ketik. Fungsinya adalah untuk memudahkan anda agar tidak salah mengetik.
Fitur ini disebut Character Preview, dan sudah menjadi bagian dari keyboard pada iPhone sejak lama. Namun sebelum iOS 9 dirilis, anda tidak bisa memilih untuk mengaktifkan atau menonaktifkan fitur ini.
Jika saat ini anda menggunakan iOS 9 atau versi yang lebih baru, anda akan memiliki opsi yang memungkinkan anda untuk menonaktifkan fitur tersebut.
Berikut langkah-langkah untuk menonaktifkan fitur Pop up pada huruf pada keyboard iPhone anda:
- Buka menu Settings.
- Masuk ke General.
- Geser ke bagian bawah, pilih Keyboard.
- Cari untuk opsi Character Preview. Lalu geser tombol di sebelah nya hingga berubah dari hijau menjadi putih.
Terdapat opsi lain selain untuk menonaktifkan Pop up pada huruf di Keyboard iPhone anda. Mungkin akan dijelaskan pada artikel selanjutnya.