Pernahkah anda lupa model ponsel Android apa yang anda miliki? Tidak seperti iOS, Android adalah OS mobile yang digunakan di ratusan model ponsel dari berbagai macam merek atau brand.
Selain itu, model ponsel seringkali berbeda dengan nama pemasaran dari ponsel tersebut. Katakanlah saat ini anda menggunakan ponsel Samsung Galaxy S9, maka model ponsel anda belum tentu Samsung Galaxy S9.
Model ponsel biasanya berupa deretan angka. Beberapa produsen tetap menyertakan nama brand utama mereka tapi beberapa benar-benar hanya menggunakan deretan angka untuk setiap produk smartphone yang dirilis.
Untungnya, tidak sulit untuk menemukan atau melihat model ponsel di Android. Berikut kami jelaskan langkah-langkahnya:
Kami mencoba cara ini pada perangkat dengan OS Android KitKat. Untuk versi Android yang lebih baru, caranya tidak akan jauh berbeda.
- Buka aplikasi Settings atau Setelan.
- Gulir ke bawah hingga anda menemukan menu About phone atau Tentang ponsel, pilih menu tersebut. Di beberapa perangkat, menu ini mungkin bernama Hardware info.
- Model ponsel bisa anda lihat pada bagian Model number atau Nomor model.
Cek Model Ponsel di Android Menggunakan Aplikasi Pihak Ketiga
Cara lain adalah dengan menggunakan aplikasi pihak ketiga bernama Droid Hardware Info. Tidak hanya informasi model ponsel, aplikasi ini bahkan dapat menampilkan informasi hardware ponsel Android anda.
Tapi berhubung aplikasi ini sudah tidak tersedia di Play Store, anda perlu mencarinya di sumber lain. Berikut kami sertakan link download Droid Hardware Info di APKMirror:
Cara penggunaannya pun sangat mudah, cukup instal dan buka aplikasinya. Masuk ke tab PERANGKAT atau DEVICE untuk melihat informasi model ponsel.