PUGAM.com – OPPO baru-baru ini telah mengumumkan bahwa mereka akan meluncurkan sebuah selfie-centric smartphone yang disebut F1s pada bulan Agustus. OPPO bahkan telah mengirimkan undangan pers untuk acara peluncurannya pada tanggal 3 Agustus nanti.
OPPO juga mengatakan bahwa F1s akan menjadi salah satu produk inti mereka di paruh kedua tahun 2016, meskipun mereka tidak mengungkapkan dengan jelas spesifikasi dari ponsel tersebut. Menurut rumor terbaru, F1s akan hadir dengan kamera depan 16 MP, berbeda dengan seri F1 yang hanya dibekali kamera depan 8 MP.
Selain itu, F1s juga akan hadir dengan sensor sidik jari yang menyatu dengan fungsi tombol “home“, memungkinkan Anda untuk membuka kunci telepon hanya dalam waktu 0,22 detik.
Mengomentari penerus dari OPPO F1, Sky Li, Wakil Presiden dan Managing Director International Mobile Business dari OPPO, mengatakan pekan lalu:
Penerimaan global untuk perangkat F1 sangat luar biasa dan pengguna telah memberikan tanggapan yang bagus tentang produk tersebut, jadi kami ingin melangkah lebih jauh untuk memberikan mereka pengalaman paling tinggi. F1s akan menjadi hit besar di tahun 2016 ini. Kedepannya OPPO akan terus fokus pada penyempurnaan dan inovasi di bidang fotografi dengan terobosan-terobosan baru.