Ini Dia Traktor Swa-Kemudi Pertama di Dunia

Ini Dia Traktor Swa-Kemudi Pertama di Dunia

Sebuah perusahaan bernama Case IH baru-baru ini memamerkan prototipe dari konsep kendaraan swa-kemudi yang disebut sebagai Case IH Autonomous Concept Vehicle. Konsep ini berupa sebuah traktor yang dapat menanam, memantau tanaman, dan memanennya tanpa sopir.

PUGAM.com – Mobil otonom atau mobil swa-kemudi mungkin sudah biasa, meskipun teknologi itu belum benar-benar hadir di tengah-tengah kita. Sejumlah perusahaan termasuk Tesla, Uber, Google, Volvo dan yang lainnya kini berlomba untuk menjadi yang pertama dalam memproduksi kendaraan-kendaraan otonom.

Tapi bagaimana jika teknologi ini diterapkan pada sebuah traktor? Tentu ini akan sangat membantu para petani dalam mengelola lahan mereka. Dalam sebuah acara yang disebut Farm Progress Show awal pekan ini, Case IH memamerkan beberapa teknologi yang luar biasa. Mereka menegaskan bahwa teknologi ini suatu hari akan melahirkan sebuah armada traktor tanpa sopir.

Traktor yang masih berupa prototipe ini disebut sebagai Case IH Autonomous Concept Vehicle dan sebetulnya tidak dimaksudkan untuk menjadi benar-benar otonom. Sebaliknya, trakor dikendalikan menggunakan remote melalui sebuah aplikasi.

[pg_youtube_advanced url=”https://www.youtube.com/watch?v=MwC_Hzm5Z9s” autohide=”yes” rel=”no” https=”yes”]

Bayangkan, bagaimana mungkin kendaraan dengan berat hinga berton-ton hanya dikendalikan menggunakan remote controll layaknya mobil mainan anak-anak. Tapi setidaknya itulah gagasan yang kini sedang diupayakan untuk menjadi kenyataan oleh Case IH.

Sebelum mencapai tahap final atau produksi, traktor akan melalui serangkaian tahap pengujian untuk memenuhi standar keselamatan yang telah ditentukan. Tim dari Case IH menegaskan bahwa selain dapat menanam dan memanen secara otomatis, traktor juga dapat mengumpulkan data real-time mengenai tanaman yang ditanam.

Sumber

Shares
Please Login, Register or comment as Guest.
Subscribe
Pilihan:
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments