Xiaomi Mi 6 Akan Diumumkan Tanggal 6 Februari 2017

Xiaomi Mi 6 Akan Diumumkan 6 Februari 2017

Diduga sebagai Xiaomi Mi 6 / Image source: GSMArena

PUGAM.com – Dalam waktu yang cukup singkat, muncul beberapa laporan berbeda dari China tentang perangkat Xiaomi yang akan datang, yaitu Mi 6. Dilansir GSMArena, salah satu sumber mengatakan bahwa perangkat tersebut akan diumumkan pada tanggal 14 Februari 2017, sementara sumber yang lain mengatakan Mi 6 tidak akan diumumkan hingga bulan April 2017.

Dilansir oleh sumber yang sama, rumor terbaru mengatakan bahwa Xiaomi akan mengumumkan Mi 6 pada tanggal 6 Februari dalam sebuah acara khusus, sementara penjualannya sendiri akan dimulai pada bulan Maret 2017 di beberapa lokasi.

Laporan sebelumnya yang mengatakan Mi 6 akan diumumkan bulan April ikut menyinggung soal ketersediaan chipset Snapdragon 835 dari Qualcomm. Kabarnya, chipset yang juga akan digunakan pada Samsung Galaxy S8 ini belum dapat diproduksi dalam jumlah yang cukup. Itulah yang mengakibatkan penundaan jadwal pengumuman bagi Mi 6.

Namun, seorang analis dari Chia mengonfirmasi lewat akun Weibo nya bahwa masalah ketersediaan chipset ini tidak seburuk yang diberitakan di media, dan Xiaomi sudah mulai menerima pengiriman Snapdragon 835 untuk Mi 6.

Dengan demikian, Xiaomi Mi 6 kemungkinan besar memang akan diumumkan pada tanggal 6 Februari dan akan mulai dijual pada bulan Maret. Meskipun mungkin di minggu pertama hanya akan tersedia dalam jumlah yang sangat terbatas.

Sumber 1 | Sumber 2 | Sumber 3 | Sumber 4

Shares
Please Login, Register or comment as Guest.
Subscribe
Pilihan:
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments