Remaja Ini Membuat Teori Relativitas Enstein Lebih Mudah Dimengerti

Remaja Ini Membuat Teori Relativitas Enstein Lebih Mudah Dimengerti

PUGAM.com – Siapa yang tak pernah mendengar nama besar Albert Enstein? Di antara kita pun sudah pasti sering mendengar teorinya yaitu tentang relativitas. Meskipun begitu, tidak banyak di antara kita yang betul-betul mengerti seperti apa Teori Relativitas itu dan apa fungsinya.

Di tangan seorang remaja berusia 18 tahun asal Ohio Amerika Serikat ini, Teori Relativitas menjadi mudah untuk dimengerti.

Pria muda dan pintar ini bernama Ryan Chester, dia berhasil memenangkan sebuah kompetisi internasional bernama “Junior Challenge”, kompetisi tersebut diadakan untuk menginspirasi para ilmuwan.

Ryan Chester berhasil memenangkan kompetisi tersebut dan meraih hadiah sebesar US$400.000 atau setara dengan 5,4 miliar rupiah.

Chester membuat sebuah video dokumentasi pendek yang menjelaskan tentang Teori Relativitas Enstein secara kompleks namun dengan cara yang lebih mudah dipahami.

Ia menggunakan metode pengandaian dan dalam video tersebut Anda tidak akan menemukan rumus ataupun simbol-simbol fisika, yang akan Anda temukan justru teknik visual sederhana yang menarik untuk ditonton.

Video tersebut berhasil memukau para juri dan menyisihkan 2000 kontestan lainnya dari berbagai negara.

Pepatah bijak mengatakan bahwa, orang pintar itu bukanlah orang yang tahu segalanya namun orang pintar itu adalah orang yang mampu membuat sesuatu yang rumit menjadi lebih sederhana.

Ryan Chester seorang remaja berusia 18 tahun ini telah membuktikannya dan dia pun mengatakan bahwa masih sedikitnya orang yang memahami teori ini membuat jasa Albert Enstein tidak cukup diperhitungkan, mungkin Enstein adalah orang yang sangat berjasa bagi para ilmuwan namun bagi masyarakat umum, Albert Enstein bukanlah siapa-siapa.

Chester yakin bahwa seiring berkembangnya pemahaman orang-orang tentang teori ini maka semakin banyak orang yang akan berterima kasih pada Albert Enstein, orang yang 110 tahun lalu mampu menjelaskan secara kompleks bagaimana cara alam semesta ini bekerja. Penasaran seperti apa video yang berhasil memenangkan hadiah Rp5,4 miliar itu? Silakan disimak!

[pg_youtube_advanced url=”https://www.youtube.com/watch?v=CYv5GsXEf1o” autohide=”yes” rel=”no” https=”yes”]

Shares
Please Login, Register or comment as Guest.
Subscribe
Pilihan:
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments