{"id":2114,"date":"2016-07-03T11:01:30","date_gmt":"2016-07-03T04:01:30","guid":{"rendered":"http:\/\/www.pugam.com\/?p=2114"},"modified":"2017-10-22T19:09:34","modified_gmt":"2017-10-22T12:09:34","slug":"blackberry-dikabarkan-tengah-mengerjakan-tiga-ponsel-android-baru","status":"publish","type":"post","link":"https:\/\/www.pugam.com\/2114\/blackberry-dikabarkan-tengah-mengerjakan-tiga-ponsel-android-baru\/","title":{"rendered":"BlackBerry Dikabarkan Tengah Mengerjakan Tiga Ponsel Android Baru"},"content":{"rendered":"
(Kredit: Jason Cipriani \/ CNET)<\/p><\/div>\n
PUGAM.com<\/strong> – Jurnalis sekaligus leaker<\/em> dengan track record<\/em> yang sangat baik dalam hal membocorkan informasi mengenai smartphone<\/em>, Evan Blass mengatakan<\/a> bahwa BlackBerry saat ini sedang mengerjakan tiga ponsel Android baru yang diberi nama Neon, Argon, dan Mercury.<\/p>\n Ponsel Neon, kabarnya akan menjadi perangkat mid-range, dengan tubuh aluminium, resolusi layar Full HD (1080p), ukuran layar 5,2 inci, RAM 3 GB, 16 GB penyimpanan internal dan tanpa hadirnya keyboard fisik yang dari dulu menjadi ciri khas BlackBerry. Kabarnya, ponsel Android Neon akan mulai diperkenalkan pada bulan Agustus.<\/p>\n Ponsel kedua, yaitu Argon kabarnya akan dirilis pada bulan Oktober dan akan menjadi ponsel high-end dengan layar QHD berukuran 5,5 inci, chipset Snapdragon 820, RAM 4 GB, 32 GB penyimpanan internal, sensor sidik jari, kamera utama 21 MP, port USB-C dan sama dengan Neon yang dirancang tanpa tombol fisik.<\/p>\n Selanjutnya, pada kuartal pertama tahun 2017, ponsel Mercury diduga akan dirilis dan akan menjadi satu-satunya perangkat baru BlackBerry yang menyertakan keyboard fisik. Mercury juga akan masuk dalam kategori perangkat mid-range dengan RAM 3 GB, 32 GB penyimpanan internal dan baterai berkapasitas 3400 mAh.<\/p>\n","protected":false},"excerpt":{"rendered":"PUGAM.com – Jurnalis sekaligus leaker dengan track record yang sangat baik dalam hal membocorkan informasi mengenai smartphone, Evan Blass mengatakan \n ...<\/a>","protected":false},"author":3,"featured_media":2115,"comment_status":"open","ping_status":"closed","sticky":false,"template":"","format":"standard","meta":{"footnotes":"","two_page_speed":[]},"categories":[2091],"yoast_head":"\n