{"id":4894,"date":"2016-09-15T23:12:55","date_gmt":"2016-09-15T16:12:55","guid":{"rendered":"http:\/\/www.pugam.com\/?p=4894"},"modified":"2016-09-15T23:16:34","modified_gmt":"2016-09-15T16:16:34","slug":"canon-umumkan-kamera-mirrorless-baru-eos-m5","status":"publish","type":"post","link":"https:\/\/www.pugam.com\/4894\/canon-umumkan-kamera-mirrorless-baru-eos-m5\/","title":{"rendered":"Canon Umumkan Kamera Mirrorless Baru EOS M5"},"content":{"rendered":"
<\/p>\n
PUGAM.com<\/strong> – Canon telah mengumumkan anggota terbaru dari kamera mirrorless<\/em> seri EOS M yang disebut EOS M5. Model kali ini memiliki desain yang sangat mirip dengan jajaran kamera DSLR perusahaan asal Jepang tersebut.<\/p>\n EOS M5 dibekali sensor APS-C CMOS 24,2 megapixel dengan rentang ISO 100-25.600 dan Dual Pixel CMOS AF untuk meningkatkan kecepatan autofocus<\/em> kamera.<\/p>\n Kamera EOS M5 dapat menembak gambar berformat JPEG hingga 7 fps dengan AF secara terus menerus dan 9 fps dalam keadaan AF terkunci berkat prosesor gambar baru yang disebut DIGIC 7. Adapun video, EOS M5 dapat merekam video hingga resolusi 1080p pada 60 fps dalam format MP4.<\/p>\n <\/p>\n Salah satu fitur kunci dari kamera mirrorless<\/em> terbaru ini adalah hadirnya teknologi digital 5-axis image stabilization<\/em>. Konektivitas M5 mencakup Wi-Fi, Bluetooth, dan NFC sehingga proses pairing <\/em>dengan perangkat mobile<\/em> akan semakin mudah.<\/p>\n Canon EOS M5 akan mulai tersedia untuk pembelian pada bulan November mendatang dengan harga US$979,99 atau sekitar Rp12.969.000. Ada juga varian lain yang disertai dengan kit lensa zoom EF-M 15-45mm\/F3.5-6.3 IS STM seharga US$1.099 atau sekitar Rp14.544.000.<\/p>\n Sumber<\/a><\/p>\n","protected":false},"excerpt":{"rendered":"PUGAM.com – Canon telah mengumumkan anggota terbaru dari kamera mirrorless seri EOS M yang disebut EOS M5. Model kali ini \n ...<\/a>","protected":false},"author":3,"featured_media":4896,"comment_status":"open","ping_status":"closed","sticky":false,"template":"","format":"standard","meta":{"footnotes":"","two_page_speed":[]},"categories":[276],"yoast_head":"\n